Kesulitan Persib Bandung Mendepak Robert Albert hingga hanya Menjanjikan Evaluasi, Ini Alasannya

- 8 Agustus 2022, 10:00 WIB
Robert Alberts mengaku timnya harus berbenah pasca kalah telak oleh Borneo FC.
Robert Alberts mengaku timnya harus berbenah pasca kalah telak oleh Borneo FC. /persib.co.id/Barly Isham/

Seakan tidak mau tahu, sejumlah bobotoh langsung mengeruduk Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, pada Minggu malam 7 Agustus 2022.

Sejumlah suporter Persib kemudian menyalakan flare dan menyanyikan chant serta meneriakan kalimat bernada desakan mundur kepada Robert.

Capaian terburuk Persib sebelumnya di era Liga 1, adalah pada musim 2018 ketika hanya meraih 1 poin di dua laga awal.

Ramainya tuntutan #ReneOut kemudian direspon manajemen tim dengan menjanjikan evaluasi mendalam.

Baca Juga: Simak 3 Kandidat Pengganti Robert Alberts di Persib Bandung, Nomor 2 Sudah Beri Kode

"Evaluasi merujuk pada raihan Persib di tiga pertandingan Liga 1 2022/2023, termasuk kekalahan 1-4 dari Borneo FC." Begitu kutipan siaran pers manajemen Persib yang dilansir dari persib.co.id, Minggu 7 Agustus 2022.

Upaya manajemen Persib menggelar evaluasi atas hasil buruk di Liga 1 musim ini mendapat sambutan dari legenda Persib, Sujana.

Striker Pangeran Biru era 2000-an itu berharap evaluasi yang akan digelar bisa menjawab tuntutan yang berkembang selama ini.

"Sangat tepat manajemen tim berencana menggelar evaluasi mendalam atas buruknya prestasi Persib," kata Sujana dikutip dari Desk Jabar.

Baca Juga: Menguak Kisah Mistis Kota Gaib Wentira, Wanita Tak Bisa Pulang setelah Menikahi Penduduk Asli, Mirip Saranjana

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah