Pemain Bali United Bandingkan Liga 1 dengan Portugal dan Brazil, Naik Turun Tanpa Henti

- 19 Juli 2022, 18:00 WIB
Pemain Bali United, Eber Bessa bicara soal Liga 1 dengan bandingkan pada Portugal dan Brazil.
Pemain Bali United, Eber Bessa bicara soal Liga 1 dengan bandingkan pada Portugal dan Brazil. /Instagram/eberbessa/

Pria yang musim lalu mentas 29 kali itu, sebutkan perbedaan mencolok Liga Indonesia dengan Portugal maupun Liga Brazil. 

Baginya pemain yang ada di Liga 1, lebih banyak berlari ketimbang Liga lainnya. 

"Di Liga Portugal lebih banyak andalkan taktik,"kata pria yang bisa mainkan semua posisi gelandang. 

"Saya pikir di Indonesia, pemain lebih banyak berlari dan jarang kuasai bola,"jelasnya.

Baca Juga: Aneh Tapi Nyata! Badai Cedera Persib Bandung Didominasi Patah Tulang, Robert Rene Alberts Bahas Hernia

"Para pemain juga naik turun tanpa henti,"sebutnya.

Lebih lanjut Eber menyebutkan pola permainan di Liga Brazil, justru jauh lebih lamban.

"Lambat tapi lebih banyak mengontrol penguasaan bola, dan lebih bertenaga,"bebernya.

Eber Bessa yang pernah bermain di Botafogo, klub yang mentas di Serie A Brazil, juga menyebutkan kelebihan dari pemain disana. 

Baca Juga: Update Kondisi Terkini Pilar Persib Bandung: Ciro Alves Baru Bisa Lakukan Hal ini, 3 Andalan Masih Belum Pulih

Halaman:

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x