4 Laga Penting PSM Makassar Berlalu, Everton Nascimento Belum Tunjukkan Naluri Stiker Haus Gol

- 25 Juni 2022, 10:53 WIB
Stiker PSM Makassar mandul lawan Kuala Lumpur FC.
Stiker PSM Makassar mandul lawan Kuala Lumpur FC. /Instagram @psm_makassar/

JURNAL PALOPO- 4 Laga Penting PSM Makassar Berlalu, Everton Nascimento Belum Tunjukkan Naluri Stiker Haus Gol.

Everton Nascimento kian meragukan, bahkan saat tampil membela PSM Makassar di AFC Cup 2022.

PSM Makassar resmi memulai laga perdananya di AFC Cup 2022, dengan bertemu Kuala Lumpur FC. 

Baca Juga: Dua Tak Cukup! Persija Bidik Pilar Timnas Australia dan Eks Hamburger SV, Proyek Ambisius Thomas Doll Berjalan

Pertemuan PSM Makassar dan Kuala Lumpur FC yang berlangsung pada 24 Juni 2022, harus berakhir imbang. 

Dalam laga tersebut, PSM dan KL FC menutup penampilan perdananya dengan hasil imbang 0-0.

Berakhir dengan hasil imbang, salah satu pemain asing PSM Makassar justru menjadi perhatian. 

Everton Nascimento yang resmi bergabung Juku Eja musim ini, belum menunjukkan kemampuannya. 

Baca Juga: PSM Imbangi Kuala Lumpur FC, Everton Nascimento Masih Tumpul, Ketakutan Bojan Hodak Berlebihan?

Bahkan dari semua laga mulai dari uji coba hingga Piala Presiden dan disusul dengan AFC Cup. 

Everton Nascimento belum berkontribusi gol sama sekali untuk Laskar Phinisi, hingga membuat orang-orang mulai meragukannya. 

Bahkan bermain full selama 90 menit di AFC Cup, pemain asal Brasil ini masih saja lupa cara mencetak gol. 

Padahal bergabungnya Everton Nascimento ke PSM Makassar di persiapkan sebagai mesin pencetak gol. 

Baca Juga: Penampilan Buruk Persija di Piala Presiden, Thomas Doll Hibur The Jakmania dengan Ini, Mempan Gak Yah?

Namun, yang ada Everton Nascimento justru tampil mandul disetiap laga yang dilakoninya bersama skuad ramang. 

Terlepas dari kemampuan Everton Nascimento mulai diragukan. PSM Makassar berhasil mendapatkan satu poin dalam laga perdananya. 

Namun, meski begitu Wiljam Pluim Cs ini memiliki PR cukup besar untuk bisa mengalahkan lawan selanjutnya. 

"Fans masih perlu sabar, tapi sampai kapan. Bayangan Golgol Mebrahtu mulai naungi Everton,"kata Wardi fans PSM Makassar. 

Baca Juga: Ini Cara Thomas Doll Obati Kecewa Fans Persija, Talenta Jerman Fix Tunggu Welcome, Pilar Timnas Ikutan Juga

"Golgol mandul dalam tujuh laga di BRI Liga 1, sekarang Everton sudah mandul pula di jumlah sama, meski didominasi pramusim dan uji coba,"lanjutnya usai nonton laga Juku Eja. 

Seperti yang diketahui, pada Senin 27 Juni 2022 klub kesayangan masyarakat Sulawesi Selatan tersebut. 

Akan kembali tampil dengan bertemu klub asal Singapura.

Tampines Rovers yang juga merupakan salah satu klub yang kompeten. 

Baca Juga: Laga Perdana Piala AFC, PSM Makassar Paksa Kuala Lumpur FC Main Imbang, Striker Andalan Juku Eja Masih Flop

PSM Makassar tentu harus memasang target juara, demi bisa lolos dari babak penyisihan grup H.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah