Piala Presiden Antara Bubar atau Persib Bandung Tak lagi Tuan Rumah, Bobotoh Sudah Kehilangan Dua Orang

- 19 Juni 2022, 13:31 WIB
2 Bobotoh Persib Bandung meninggal. Piala Presiden terancam bubar.
2 Bobotoh Persib Bandung meninggal. Piala Presiden terancam bubar. /Instagram @persebayafans.27

JURNAL PALOPO- Piala Presiden Antara Bubar atau Persib Bandung Tak lagi Tuan Rumah, Bobotoh Sudah Kehilangan Dua Orang.

Piala Presiden bagai telur di ujung tanduk, lantaran insiden di laga Persib Bandung vs Persebaya yang tewaskan dua orang Bobotoh.

Meski dalam laga Piala Presiden ini, Persib Bandung mendulang tiga poin. Namun tak sebanding dengan nayawa Bobotoh yang hilang.

Baca Juga: PSM Makassar vs Persik Kediri, Javier Roca Waspadai Wiljan Pluim Tapi Tidak Beri Penjagaan Khusus

Kabar yang beredar luasa, kematian dua Bobotoh julukan fans Persib Bandung tidak lepas dari atmosfer suporter yang membeludak.

Alhasil, sorotan kini mengarah pada pihak penyelenggara dan juga keamanan dalam laga itu.

SOS atau dikenal dengan Save Our Soccer mulai beberkan data mereka, tentang jumlah suporter yang telah tewas dalam perhelatan sepakbola.

Menurut pemaparan SOS, sudah ada 78 orang tewas sejak Liga Indionesia dihelat 28 tahun.

Baca Juga: Psywar Mulai Ditebar, Rasyid Bakri Yakin PSM Makassar Lolos, Bernardo Tavares Bogkar Target di Piala Presiden

Dua Bobotoh ini merupakan korban ke 77 dan juga 78.

"Meninggalnya 2 suporter Persib, Sopiana dan Solihin, semakin memperbanyak jumlah suporter Indonesia yang meninggal,"dikutip dari laman Instagram @akmalmarhali20.

"Menurut data SOS, Mereka merupakan korban suporter yang meninggal ke-77 dan 78 sejak liga Indonesia digelar tahun 1994,"kata Akmal Marhali.

"Panitia harus bertanggung jawab atas kejadian ini dan diberikan sangsi tegas. Apalagi turnamen ini mengatasnamakan presiden Joko Widodo,"jelas Koordinator SOS itu.

Baca Juga: Penuhi Janji Tapi Berujung Rumah Sakit, Pencetak Gol Persib Bandung vs Persebaya Surabaya Alami Nasib Naas

Menurutnya, hal ini harus segera dievaluasi agar tidak berlarut-larut.

"Satu nyawa terlalu mahal untuk dikorbankan dalam pertandingan sepakbola. Apalagi sampai dua orang meninggal dunia. Ini harus dievaluasi agar kejadian serupa tak terus berulang,"tegasnya.

Menanggapi taragedi ini, pihak penyelenggara Piala Presiden mengatakan, bisa saja Persib Bandung atau Bandung tak lagi jadi tuan rumah.

“Itu tergantung rekomendasi kepolisian, yang mau mengatur otoritas keamanan di sini. Kalau tidak boleh ya, kan kita bakal pindah,"kata Akhmad Hadian Lukita.

Baca Juga: Insiden Bobotoh Persib Bandung Meninggal Dunia, Nasib Piala Presiden Terancam Bubar, Ini Ulasan Lengkapnya

Namun jika Bandung masih jadi tuan rumah, maka ada beberapahal yang harus diikuti.

"Kalau masih boleh, semua catatan bakal kita ikuti,"lanjutnya.

Terkait nasib Piala Presiden, pihaknya masih komunikasi dan berkoordinasi dengan aparat berwajib.

"Harapan saya tetap berlanjut tapi dengan pendekatan yang berbedalah. Soal adanya penonton kita serahkan kepada aparat keamanan,"jelasnya.

Baca Juga: 28 Tahun Bergulir, 78 Suporter Meninggal Dunia, Fans Persib Bandung Tambah Sisi Kelam Liga Indonesia

Hingga saat ini Piala Presiden masih terus dihelat, terbaru Persija Jakarta tumbang 2-0 dari Barito Putera.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x