SEA Games 2021: Timnas Indonesia Bantai Timor Leste dengan Skor Telak, Witan Sulaiman dan Egy Maulana Bersinar

- 10 Mei 2022, 22:10 WIB
SEA Games 2021: Skuad Garuda Bangkit, Timnas Indonesia Tumbangkan Timor Leste
SEA Games 2021: Skuad Garuda Bangkit, Timnas Indonesia Tumbangkan Timor Leste /Instagram/PSSI

JURNAL PALOPO - Skuad Garuda kembali bangkit, Timnas Indonesia tumbangkan Timor Leste pada SEA Games 2021.

Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Timor Leste digelar di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, pada Selasa, 10 Mei 2022.

Timnas Indonesia berhasil menang telak 4-1 atas Timor Leste.

Baca Juga: Ada Apa Tim Pelatih Persib Bandung Lakukan Pertemuan Besar, Robert Alberts: Sepakbola Beda dengan Kantoran

Keyakinan Shin Tae-yong tumbangkan Timor Leste malam ini terbukti dengan hasil maksimal yang diraih anak asuhnya.

"Kami sudah siap melawan Timor Leste, tim dalam kondisi baik," kata Shin Tae-yong dikutip Jurnal Palopo dari laman resmi klub.

Skuad Garuda tampil dengan performa terbaiknya sesuai dengan skema, dan teknik permainan yang apik.

Witan Sulaeman menjadi bintang kemenangan bagi Timnas Indonesia U-23 atas Timor Leste.

Baca Juga: PSM Makassar Siap-siap Welcome! Pengganti Hilmansyah Ditemukan, Persita Borong 4 Pemain Persipura

Witan Sulaeman berhasil mencetak dua gol pada menit ke-52 dan ke-77.

Sementara dua gol lainnya di ciptakan oleh Egy Maulana Vikri pada babak pertama di menit ke-15, dan sang kapten Fachruddin Aryanto di menit ke-59.

Sedangkan satu gol balasan dari Timor Leste dicetak oleh Mouzinho Barreto De Lima di menit ke-69.

Dengan kemenangan yang diraih Timnas Indonesia atas Timor Leste, asa melaju ke semifinal SEA Games 2021 tetap terbuka lebar.

Baca Juga: 7 Daftar Pemain Bidikan PSM Makassar Musim Ini, 3 Fix, Nama Marko Simic Kembali Mencuat

Sementara Timor Leste dipastikan tersingkir atau gagal lolos ke semifinal SEA Games 2021.

Meski demikian, posisi Timnas Indonesia belum berubah di klasemen SEA Games 2021.

Saat ini Timnas Indonesia U-23 berada di peringkat ke-4 klasemen sementara Grup A SEA Games 2021, dengan koleksi tiga poin.

Jalannya Pertandingan

Serangan kejutan didapat Timnas Indonesia saat Mouzinho Barreto melakukan tendangan penalti.

Baca Juga: Trik Jitu Aji Santoso di Persebaya, Eks Liga Spanyol Jalani Trial Penentu Kualitas

Beruntung kiper Ernando Ari berhasil menepis bola hasil dari tendangan Mouzinho.

Setelah 10 menit permainan skuad Garuda berhasil temukan bentuk permainan.

Terbukti di menit ke-15 Egy Maulana Vikri berhasil bobol gawang lawan.

Berkat sundulan dari Rizky Ridho yang dimanfaatkan dengan Egy Maulana, Timnas Indonesia berhasil unggul di babak pertama.

Baca Juga: 7 Daftar Pemain Bidikan PSM Makassar Musim Ini, 3 Fix, Nama Marko Simic Kembali Mencuat

Timnas Indonesia tampil mendominasi hingga babak pertama berakhir.

Pada babak kedua Shin Tae-yong memasukkan Asnawi Mangkualam dan Saddil Ramdani menggantikan Egy Maulana dan Ilham Rio Fahmi.

Serangan bertubi-tubi dilakukan oleh skuad Garuda, hingga Witan Sulaeman berhasil ciptakan gol di menit ke-52.

Kemudian disusul gol dari Fachruddin Aryanto dan kembali Witan Sulaeman mencetak gol terakhir.

Baca Juga: Biru Dan Orange Bersatu Dalam Merah! Bali United Rekrut Ardi Idrus, Duo Persija Merapat

Pertandingan berakhir manis dengan dimenangkan oleh Timnas Indonesia dengan skor 4-1 atas Timor Leste.***

Editor: Ardillah Kurais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah