Wow! Mantan Persib Bandung dengan Lima Posisi Gabung Madura, PSM Makassar Hanya Rumor Semata

- 11 April 2022, 21:35 WIB
Esteban Vizcarra Hengkang, Persib Bandung
Esteban Vizcarra Hengkang, Persib Bandung / Instagram/@este_vizcarra/

JURNAL PALOPO- Wow! Mantan Persib Bandung dengan Lima Posisi Gabung Madura, PSM Makassar Hanya Guyonan Rumor Semata. 

Esteban Vizcarra resmi tak di perpanjang oleh Persib Bandung, dan kini kabarnya berlabuh ke Madura United. 

Setelah tanpa klub, Esteban Vizcarra sempat dikaitkan dengan klub Sulsel, PSM Makassar. 

Baca Juga: Gerbong Bintang Liga 1 Menuju RANS Cilegon FC, Marco Motta Cerai dengan Persija Jakarta?

Kini kabar terbaru datang dari pria naturalisasi, yang tiga musim berseragam Persib Bandung. 

Esteban Vizcarra dinyatakan resmi gabung dengan Madura United. 

Kabar ini di posting oleh akun Instagram gosip bola @gosball.

"Winger naturalisasi, FIX Esteban Vizcarra akan bergabung dengan Madura United. Pengumuman resmi segera,"dikutip Jurnal Palopo dari akun Instagram @gosball.

Baca Juga: Persebaya Surabaya Berburu Pemain Muda, Brylian Aldama dan Vidal dalam Target

Esteban Vizcarra jalani musim yang tak baik, ketika memakai seragam Persib musim lalu. 

Dari 18 laga yang telah dimainkannya, Esteban Vizcarra tak cetak sebiji gol. Untuk assist dia hanya ciptakan satu saja. 

Hasil ini kemudian membuat manajemen Persib, memilih akhiri kontrak sang pemain. 

Bahkan di awal kedatangannya ke Persib Bandung, Esteban hanya mampu cetak tiga gol dan satu assist dalam 27 laga yang telah dimainkannya. 

Baca Juga: Duo Persib Bandung dalam Incaran Lawan, Teddy Tjahjono Bikin Peminat Patah Hati

Berbeda saat dirinya tampil untuk klub Sriwijaya FC. 

Esteban Vizcarra mampu cetak sebelas gol dan empat assist, dalam 32 laga Liga 1 tahun 2018.

Dirinya juga pernah cicipi Liga bersama Arema FC. 

29 laga dimainkan dan berhasil cetak tujuh gol, untuk klub berjuluk Singo Edan. 

Baca Juga: Usai Sho Yamamoto, Persebaya Kembali Kepincut Talenta Jepang dan Bomber 6 Posisi, Taisei Marukawa Lewat?

Sementara pada 2014 bersama Semen Padang, Esteban Vizcarra ceploskan 10 gol dalam 26 laga.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah