Tarik Ulur Saga Transfer Stefano Lilipaly, Ciro Alves Belum Diresmikan, Ezra Walian Tinggalkan Persib Bandung

- 8 April 2022, 15:03 WIB
  Pemain Persib Ezra Walian tinggalkan Persib Bandung.
Pemain Persib Ezra Walian tinggalkan Persib Bandung. / persib/Barly Isham /

JURNAL PALOPO- Tarik Ulur Saga Transfer Stefano Lilipaly, Ciro Alves Belum Diresmikan, Ezra Walian Tinggalkan Persib Bandung. 

Ezra Walian memilih tinggalkan Persib Bandung, saat klub tengah bekerja keras di lantai transfer Liga 1.

Stefano Lilipaly hingga peresmian Ciro Alves, jadi bumbu kiprah Persib Bandung dalam arungi bursa transfer pemain. 

Baca Juga: Pemain Bagai Sang Agen! Ini Pria yang Berjasa atas Transfer Osvaldo Haay ke Persib Bandung

Ciro Alves diyakini Bobotoh telah sepakat gabung dengan Persib, sisa menunggu kabar tentang peresmian sang pemain. 

Hal ini disandarkan pada perkenalan duo mantan Persebaya Surabaya, yang terselip siluet wajah dari Ciro Alves dengan selebrasi yang sangat khas. 

Ditengah penantian Bobotoh, kabar dari pemain kelahiran Belanda kembali berhembus kencang. 

Stefano Lilipaly kembali dikaitkan dengan Persib Bandung. Sama seperti putaran kedua Liga 1 musim lalu. 

Baca Juga: Mohammed Rashid Pulang Kampung, Kini Rindukan Kehangatan Bobotoh: Betapa Berkaca-kacanya Saya

Namun saat itu, Fano gagal hengkang dan kembali masuk skuat inti Bali United. 

Hingga akhirnya juarai Liga 1, yang merupakan kali kedua secara beruntun dan hanya Bali United yang mampu melakukan hal itu. 

Kabar terbaru menyebutkan jika Fano tidak akan gabung Persib Bandung, dan melirik ke 2 klub lain.

"Lilipaly kemungkinan besar tidak akan ke Persib, menurut info yang didapat, saat ini Lilipaly (akan pindah) ke Persis Solo atau Arema FC,"dikutip Jurnal Palopo dari Instastory gosball Kamis, 7 April 2022.

Baca Juga: Banyak Maunya, Persib Bandung Sudah Tidak Menginginkan Stefano Lilipaly, Bobotoh Sarankan Satu Nama

Sementara itu dalam muatan akun Instagram @masperdipersib, Pangeran Biru telah mundur dari perburuan sang pemain. 

"Lagi lagi dan lagi, SL (Stefano Lilipaly) gagal bergabung dengan Persib karena permintaan yang terlalu banyak plus mahal,"dikutip Jurnal Palopo di akun @masperdipersib.

Kembali ke Ezra Walian yang meninggalkan Persib Bandung, dirinya diketahui kembali ke negeri asalnya. 

Pemain bernomor punggung 30 tersebut, berencana kembali ke Bandung menjelang tim kumpul untuk persiapan Liga 1 2022/2023 mendatang. 

Baca Juga: Persebaya Dibajak, Dari Persib Bandung hingga Klub Promosi RANS FC Inginkan Pemainnya

“Saya pulang ke Belanda untuk liburan di sana dan berkumpul bersama keluarga,"dikutip dari laman resmi klub. 

"Saya akan lebih siap saat kembali ke Bandung nanti,”terang mantan PSM Makassar itu.

Dirinya juga termasuk pemain yang posisinya aman dari pemecetan atau pemutusan kontrak. 

Termasuk Marc Klok, Nick Kuipers, David da a Silva dan sejumlah talenta lokal. 

Baca Juga: Usai Ditinggal Osvaldo Haay, Persija Tikung PSM Makassar Boyong 3 Bomber Muda, Posisi Simic Terancam?

Simak terus berita update transfer pemain Persib Bandung, dan peserta Liga 1 lainnya hanya di Jurnal Palopo.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah