3 Pemain Persebaya Surabaya Putus Kontrak, Rachmat Irianto Dikabarkan Merapat ke Persib Bandung

- 3 April 2022, 11:30 WIB
Rachmat Irianto Dikabarkan Merapat ke Persib Bandung
Rachmat Irianto Dikabarkan Merapat ke Persib Bandung /Instagram @rachmatirianto/

JURNAL PALOPO - 3 Pemain Persebaya Surabaya Resmi Putus Kontrak, Rachmat Irianto Merapat ke Persib Bandung.

Secara resmi Persebaya Surabaya mengumumkan tiga pemain asingnya telah mengakhiri masa kontrak.

Liga 1 Indonesia musim 2021 telah berakhir, begitu pula dengan tiga pemain Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini, 3 April 2022 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius dan Pisces

Ketiga pemain asing tersebut memutuskan untuk mengakhiri kontrak kerjasama dengan Persebaya Surabaya.

Ketiganya adalah Taisei Marukawa, Bruno Moriera dan Arsenio Valpoort.

Manajemen dan pelatih Persebaya Surabaya sejatinya berusaha mempertahankan dua dari tiga pemain tersebut.

Namun keputusan ketiganya untuk meninggalkan klub kebanggaan arek-arek Suroboyo patut dihormati.

Baca Juga: 4 Pemain Persebaya Hengkang, Persib Bandung Dirumorkan Gaet Wonderkid Bajul Ijo, Aji Santoso: Sukses

"Pastinya kami sudah melakukan usaha untuk mempertahankan pemain," ucap Aji Santoso dikutip Jurnal Palopo dari laman resmi klub.

"Semua kembali ke pemain, saya sadar pemain saya banyak yang meminati," lanjut Aji Santoso.

Bruno Moriera menerima pinangan dari salah satu klub kasta kedua Yunani, Eropa, yang kepincut atas penampilan Bruno selama membela Persebaya Surabaya.

Selama berseragam Bajul Ijo Bruno Moriera telah mencetak 7 gol dan 3 assist dalam 23 penampilan.

Baca Juga: Ramalan Iodiak Hari Ini, 3 April 2022 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo dan Virgo

Untuk Taisei Marukawa sendiri, seperti yang diketahui, pemain asal Jepang tersebut memilih melanjutkan karirnya di Indonesia.

Taisei Marukawa telah resmi di perkenalkan PSIS Semarang sebagai pemain baru.

Pemain berusia 25 tahun tersebut menampilkan performa terbaiknya saat membela Persebaya Surabaya, dengan mencetak 17 gol dan 10 assists.

Terbukti Taisei Marukawa merupakan Pemain Terbaik (Best Player Of The Seoson) Liga 1 Indonesia musim 2021.

Baca Juga: Kehilangan 2 Pemain Asing, Persebaya Surabaya akan Datangkan Pemain Asing Top Dan Siap Meledak Musim Depan

Sementara pemain asal Belanda Arsenio Valpoort, Persebaya Surabaya memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak.

Perfoma Arsenio Valpoort selama berseragam Bajul Ijo tidak sesuai dengan harapan Persebaya Surabaya, sehingga pihak manajemen memilih memutus kontrak.

Tercatat Arsenio Valpoort hanya sekali mencetak gol selama putaran kedua Liga 1 berlangsung.

Sementara itu, bek andalan Persebaya, Rachmat Irianto justru dikabarkan akan merapat ke Persib Bandung.

Baca Juga: 3 Jenis Amalan di 10 Hari Pertama Ramadhan, Terakhir Sering Terlewatkan

Rachmat Irianto sejatinya memang adalah bek, namun sejak ditangani coach Shin Tae Yong, pemain 22 tahun ini menjelma jadi gelandang bertahan yang mengerikan.

Posisi ini jelas dibutuhkan Persib sebagai tandem maupun pelapis Marc Klok apalagi Mohammed Rashid semakin santer dikabarkan akan hengkang ke Mesir.***

Editor: Ardillah Kurais

Sumber: Instagram @gosball


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x