Persib Bandung dan Misteri 1 Gol dalam 6 Laga Beruntun Liga 1

- 7 Februari 2022, 07:07 WIB
Persib Bandung identik dengan satu gol di putaran kedua
Persib Bandung identik dengan satu gol di putaran kedua /Instagram/Liga1Match/

JURNAL PALOPO- Persib Bandung baru saja kalah dari Bhayangkara FC di Liga 1. 

Persib Bandung tersungkur dengan skor 1-0, Bhayangkara FC merangsek ke puncak klasemen. 

Menariknya adalah dalam enam laga yang dilakoni Persib Bandung, semua dihiasi hanya dengan satu gol.

Baca Juga: Bhayangkara FC Rampas Mahkota Arema FC, Persib Bandung Terluka Lagi

Skor itu konsisten dipertahankan Persib Bandung, baik saat kalah dan juga menang. 

Rentetan satu gol ini dimulai dari laga pada 12 Desember 2021, kala melawan Persik Kediri. 

Maung Bandung raup tiga poin lewat gol tunggal dari Frets Butuan, pada menit ke 18.

Lanjut pada pembukaan putaran kedua, Persib Bandung mengawali dengan kemenangan saat duel dengan Persita. 

Baca Juga: Persib Bandung Kalah Lagi, Duo Samba hingga Marc Klok Tak Bisa Berkutik

Gol itu sekaligus warnai debut Bruno Cantanhede, yang digaet pada bursa transfer Januari. 

Lanjut pada laga kontra tuan rumah Bali United, Persib harus tersungkur lewat gol tunggal dari Steffano Lilipaly. 

Pemain yang sempat dihubungkan dengan Persib, saat bursa transfer masih bergulir. 

Kekalahan ini memunculkan polemik bagi Robert Rene Alberts, tagar ReneOut mulai disuarakan. 

Baca Juga: Menang Dari Persebaya, Persipura Keluar dari Zona Degradasi tapi Masih Belum Aman, Bajul Ijo Tetap di 5 Besar

Pada duel selanjutnya melawan Borneo FC, Pangeran Biru kembali ke performa terbaiknya. 

Mohammed Rashid jadi pahlawan Si Biru, berkat gol yang dicetak pada menit ke 63.

Usai laga itu beberapa hari kemudian Persib Bandung umumkan jika sembilan pemain mereka positif Covid-19. 

Meski tak sebutkan nama pemain dalam keterangan resminya. Namun dipastikan adalah pilar inti. 

Baca Juga: Memori Duel Senegal vs Mesir di Piala Afrika, Sadio Mane Pupus Mimpi Mohamed Salah

Hal ini dibuktikan saat Persib hadapi Persikabo, mereka turun dengan pemain lapis dua dan talents muda. 

Alhasil Persib mampu bungkam Persikabo, dengan skor tipis. Kali ini ini angkat 1 kembali warnai kemenangan tim asal Kota Kembang. 

Gol ini dicetak oleh Kakang Radianto sekaligus warnai debut perdananya, bersama Persib Bandung di Liga 1.

Drama satu gol kembali terjadi saat Persib Bandung dibekap Bhayangkara FC, dengan skor 1-0.

Baca Juga: Paling Dinanti, Laga Kontra Persebaya Surabaya vs Persipura Jayapura

Ini kekalahan kedua Persib Bandung, di putaran kedua Liga 1 BRI musim ini, dan duduk di posisi kedua.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x