17 Pemain Persib Bandung Diserang Covid-19, Raffi Ghani: Saya Melihatnya Omicron

- 3 Februari 2022, 07:48 WIB
Dokter Tim Persib, Raffi Ghani mengambil sampel dari hidung seorang pemain pada tes Covid-19. Menurutnya pemain Maung Bandung terserang Omicron
Dokter Tim Persib, Raffi Ghani mengambil sampel dari hidung seorang pemain pada tes Covid-19. Menurutnya pemain Maung Bandung terserang Omicron /Instagram@persib/

JURNAL PALOPO- Persib Bandung harus relakan laga melawan PSM Makassar di Liga 1 harus tunda.

Hal ini lantaran 17 pemain Persib Bandung, alami Covid-19 varian Omicron. 

Penundaan laga PSM Makassar vs Persib Bandung, hanya beberapa jam sebelum duel kedua tim. 

Baca Juga: Liga 1 dalam Genggaman Covid-19, PT LIB Belum Niat Pindahkan Kompetisi dari Bali

Sebelumnya, Persib Bandung merilis pernyataan jika sembilan pemain mereka positif Covid-19. 

Hal ini diungkap jelang laga melawan Persikabo, beberapa hari yang lalu. Sehingga sejumlah pilar inti urung bela Pangeran Biru. 

"Mengacu pada hasil pemeriksaan PCR berkala yang dilakukan Persib, terdapat 9 pemain dinyatakan postif Covid-19,"seperti dikutip Jurnal Palopo dari laman resmi klub.

Beruntung Persib Bandung dapat melewati laga, dengan kemenangan tipis 1-0 atas Persikabo. 

Baca Juga: Arema dan Bhayangkara FC Raih 3 Poin Penting, Persib Bandung Justru Gagal Tanding

Halaman:

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah