Persib Bandung vs PSS Sleman di Piala Presiden 2022, Robert Rene Alberts: Cukup Berat Buat Kami

1 Juli 2022, 10:05 WIB
Jamu PSS Sleman di Piala Presiden 2022, Persib Bandung dilanda badai cedera. /YouTube @Persib football

JURNAL PALOPO- Persib Bandung vs PSS Sleman di Piala Presiden 2022, Robert Rene Alberts: Cukup Berat Buat Kami.

Bakal menjadi laga yang cukup berat, namun Pelatih Persib Bandung tetap berambisi mengejar target. 

Di perempat final Piala Presiden 2022, Persib Bandung akan menjamu PSS Sleman pada 01 Juli 2022.

Baca Juga: Catatkan Rekor Baru di Piala Dunia Panjat Tebing, Kiromalk Katibin Disebut Dari Planet Lain

Pertemuan Persib Bandung dan PSS Sleman sesuai dengan aturan dari Piala Presiden dimana runner-up akan bertemu juara grup. 

Seperti yang diketahui Persib Bandung memang merupakan juara untuk grup C, sementara PSS Sleman runner-up untuk grup A. 

Persiapan pun terus dimaksimalkan oleh kedua tim dengan target untuk bisa melaju ke semifinal. 

Laga yang akan berlangsung malam ini pukul 21.30 WIB di stadion Jalak Harupat, memakai sistem gugur. 

Baca Juga: Top Skor Liga 1 Mandul dalam 3 Laga Bali United di AFC Cup, Sang Juara Tergilas Dikandang Sendiri

Artinya, klub yang kalah poin akan langsung angkat kaki dari Piala Presiden.

Sementara yang menang mendapatkan tiket ke semifinal. 

Hal ini berusaha di dapatkan Persib Bandung, meski harus kehilangan beberapa pemain yang membuat jalannya laga akan cukup berat. 

Dikutip Jurnal Palopo dari laman resmi Persib Bandung, pelatih Robert Rene Alberts menegaskan jika tantangan dalam laga melawan PSS Sleman. 

Baca Juga: Tragis! Juara Liga 1 Gugur di Kandang Sendiri, Bali United Gagal Susul PSM Makassar ke Semifinal AFC Cup

Tidak lain lantaran beberapa pemain terpaksa absen lantaran cedera, yang dialami saat babak penyisihan grup berlangsung. 

Robert Rene Alberts pun menjelaskan jika ada lima pemain Persib yang mengalami cedera.

Yakni kiper Teja Paku Alam, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, David da Silva dan Ciro Alves. 

"Tentu ini hal yang cukup berat buat kami karena ada lima pemain cedera yang selama ini bermain sebagai starter,"kata Roberts dikutip dari laman resmi klub. 

Baca Juga: Diremehkan Tapi PSM Makassar Lolos ke Semifinal AFC Cup, Kritikan Dibungkam dengan Prestasi Mentereng

"Seluruh pemain yang cedera itu sudah menjalani perawatan dengan baik. Hanya Teja yang masih belum bisa bermain,"ucapnya. 

Adapun langkah yang diambil pelatih asal Belanda tersebut dalam menghadapi krisis pemain. 

Dengan meracik ulang komposisi tim dengan menurunkan pemain-pemain yang memiliki kondisi terbaik.

Termasuk menyiapkan yang baru kembali membela Tim Nasional Indonesia.

Baca Juga: PSM Makassar Belum Pastikan Segel Tiket Semifinal AFC Cup, Posisi Puncak Grup H Masih Jadi Rebutan

"Ricky, Rian dan Marc sudah berlatih bersama kami pekan ini dan dalam kondisi yang baik"

"Untuk line up, kami akan tentukan besok pagi karena harus memastikan tidak ada pemain yang sakit"

"Marc, Irianto dan Ricky sudah masuk skuad tapi saya belum bisa mengatakan apakah mereka bisa tampil sebagai starter atau tidak,"tutur Robert Rene Alberts. 

Eks pelatih Arema FC ini juga mengatakan, jika PSS Sleman merupakan klub terbaik, tapi tetap saja Persib akan fokus pada target juara. 

Baca Juga: Reuni dengan Mantan Pelatih, Cristiano Ronaldo Dapat Klub Baru, Akan Diumumkan Pada 7 Juli 2022

"Ini akan menjadi perjalanan satu arah menuju semifinal. Tidak ada hal lain di benak kami selain hal itu"

"Kami tahu Sleman sudah berkembang, bermain dengan cepat dengan didukung pemain-pemain berkualitas yang kami hormati. Mereka juga telah memperkenalkan pemain asingnya,"ucapnya. 

Namun, jika nantinya Persib gagal. Robert Rene Alberts menjelaskan jika anak asuhnya tidak akan patah semangat. 

Baca Juga: Bali United Kembali Tebar Euforia di Stadion Dipta, Bek 1 Miliyar Sukses Menangkan Serdadu Tridatu

Serta menjadikan laga di Piala Presiden 2022, sebagai evaluasi untuk tampil baik di Liga 1 yang kini menjadi tujuan utama semua klub besar.***

Editor: Naswandi

Tags

Terkini

Terpopuler