Pemain Anyar Rp2.61 M Persib Bandung Tak Kunjung Merumput, Postingan Angka 15 Jadi Alasan?

26 Juni 2022, 12:01 WIB
Pemain anyar Persib Bandung Daisuke Sato /Instagram/@daisukesato11/

JURNAL PALOPO - Pemain Anyar Rp2.61 M Persib Bandung Tak Kunjung Merumput, Postingan Angka 15 Jadi Alasan?

Persib Bandung berhasil menembus babak perempat final usai membekuk Bhayangkara FC dengan skor tipis 1-0.

Hasil ini membawa Persib keluar sebagai juara grup dengan catatan tak terkalahkan.

Baca Juga: Trending Angka 15 Warnai Dicoretnya 6 Pemain Persib Bandung dari Skuat Piala Presiden, Beckham Putra Termasuk

Kendati begitu, Persib Bandung masih dalam kondisi yang kurang menguntungkan pada laga mendatang.

Pasalnya 6 punggawa andalan Persib dikabarkan absen di laga perempat final kontra runner up grup A.

Mereka adalah Ciro Alves, Teja Paku Alam, Victor Igbonefo, Ferdiansyah, Kakang Rudianto, dan Beckham Putra.

Ciro, Teja, dan Victor saat ini telah mendapatkan perawatan akibat cedera.

Baca Juga: Persija Jakarta Akrab dengan Kekalahan, Gol Pato dan Fano Menangkan Borneo FC, Segini Statistik Kedua Tim

Sementara 2 pemain muda Kakang Rudianto dan Ferdiansyah saat ini tengah melakukan TC bersama skuat U19.

Beckham Putra yang menjadi motor serangan Persib dalam beberapa laga ini harus menepi lantaran mendapat akumulasi kartu kuning.

Bagi Robert Alberts, tentu hal ini jadi masalah namun di sisi lain pelatih asal Belanda tersebut membuka peluang bagi sejumlah pemain untuk tampil.

Di sisi lain, Robert juga dipastikan kedatangan 4 amunisi baru untuk melakoni laga perempat final kali ini.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Angka 15 Persib Seret Tragedi Naas, Amukan Carlos Fortes Hingga Ambisi Thomas Doll

Mereka adalah Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, dan Marc Klok. Saat ini ketiganya telah berada di Indonesia.

Sementara pemain anyar Persib seharga Rp2.61 M, Daisuke Sato hingga kini belum memunculkan batang hidungnya.

Pemain yang digaet dari Ratchaburi FC ini sebelumnya sempat ambil bagian di Kualifikasi Piala Asia 2023 bersama timnas Filipina.

Meski dikabarkan akan merapat ke Indonesia bersama 3 pemain Persib, namun hingga kini Sato berada di Filipina.

Baca Juga: Angka 15 Tuai Polemik, Akun Persib Bandung Diseruduk Jakmania, Persija Jakarta Ikut Terseret

Kabarnya pemain 27 tahun tersebut tengah sibuk mengurus surat ijin kerja di Indonesia.

"Karena banyak dari kalian yang bertanya kapan saya bergabung dengan Persib, sekarang saya menunggu surat ijin kerja. Tidak sabar untuk berada di sana dan bergabung dengan kalian di Bandung," pungkas Sato dikutip dari @birupersib.id.

Daisuke Sato jadi pemain yang diboyong Persib Bandung di bursa transfer tanpa trial.

Pemain berdarah Jepang Filipina ini nanti diproyeksikan untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Ardi Idrus ke Bali United.

Baca Juga: Debut Menawan Berujung Cedera, RANS Nusantara FC Kehilangan Pemain Asing, Rekan Neymar Merapat Akhir Bulan

Menurut keterangan Robert Alberts, Sato akan diturunkan pada laga perempat final mendatang bersama Klok, Kambuaya, dan Rian.

Untuk diketahui Persib Bandung akan berhadapan dengan runner up Grup A di laga mendatang.

Salah satu dari Dewa United, Persita hingga PSS Sleman berpeluang menjadi lawan Persib Bandung nantinya.

Postingan Angka 15 Persib Bandung

Postingan Persib di laman Instagram dengan angka 15 menjadi pembicaraan.

Baca Juga: Marc Klok Jadi Ketua Mafia? Asing Asia Persib Belum Juga Muncul, Begini Fakta Sebenarnya

Sejumlah Jakmania menuding Persib melakukan sindiran dengan mengunggah postingan tersebut.

Sebelumnya pada laga pekan ketiga Persija kontra RANS Nusantara FC, anak asuh Thomas Doll dibabat klub sultan dengan skor 1-5.

Laga yang berakhir dengan angka 1-5 tersebut dinilai berhubungan dengan postingan Persib di laman Instagram.

Dilansir dari laman Persib, postingan tersebut berisi catatan laga dua pemainnya, Achmad Jufriyanto dan Dedi Kusnandar di Piala Presiden.

Baca Juga: Ironis! Postingan Total 15 Laga Persib Dilabeli Sindiran? Nyindir dengan Gaya Hingga Permintaan Klarifikasi

"2 pemain Persib (Achmad Jufriyanto dan Dedi Kusnandar) saat ini yang memiliki jumlah penampilan terbanyak (15) di Piala Presiden," Posting Persib.

Sejumlah Jakmania pun turut berkomentar dengan dengan hashtag notrespect.

"Udah dikasih respect malah nyindir #notrespect," tulis @ayashchymzaky.

"#adminout, #kurangrespect," ucap @andrawisptr11.

Baca Juga: Tom Rogic Batal Ke Persija, Nama Brandon Borello Mencuat, Hanno Behrens Kian Dekat Dengan Macan Kemayoran

"Muka gile #unrespect," tukas @dadansrpydi.

Hingga kini postingan tersebut dikomentari hingga 6 ribu warganet dan 121 ribu suka.***

Editor: Ardillah Kurais

Tags

Terkini

Terpopuler