Laga Persib Bandung vs Persebaya Surabaya Telan Korban, 2 Bobotoh Tewas, Hoax?

18 Juni 2022, 09:30 WIB
Laga Persib Bandung vs Persebaya Surabaya Telan Korban, 2 Bobotoh Tewas, Hoax? /tangkap layar Twitter @bdg_finest/

JURNAL PALOPO - Laga Persib Bandung Persebaya Surabaya Telan korban, 2 Bobotoh dikabarkan tewas.

Kabarnya tewasnya dua orang penonton saat akan menyaksikan laga Persib Bandung vs Persebaya Surabaya ramai diperbincangkan di Twitter.

Dua korban dikabarkan meninggal dunia di pintu masuk Stadion Galak Bandung Lautan Api, Bandung.

Baca Juga: Kemenangan Berdarah Persib Bandung atas Persebaya, Bobotoh Dilaporkan Meregang Nyawa Hingga Ramaikan Twitter

Antusias penonton dari kedua tim, membuat kapasitas Stadion GBLA tidak dapat menampung jumlah penonton yang datang untuk menyaksikan pertandingan secara langsung.

Jumlah penonton melebihi kapasitas dan dua kali lipat dengan jumlah tiket yang terjual.

Kondisi mencekal terlihat saat penonton ingin masuk stadion, hal tersebut terlihat pada video yang dibagikan akun YouTube Mamayo Football, pada Sabtu, 18 Juni 2022.

Hingga menyebut akibat antusias penonton yang tinggi, dikabarkan dua Bobotoh meninggal dua.

Baca Juga: 2 Bobotoh Tewas di GBLA Warnai Kemenangan Persib Bandung atas Persebaya di Piala Presiden 2022

Kejadian tersebut juga dikabarkan oleh sebuah akun Twitter bernama @monkey, dia menyebut, bahwa menyaksikan dua orang meninggal di GBLA.

"Udah mau gini, siapa yang mau disalahin? Si Persib atau Panpe? 2 orang mati depan mata gua sendiri dan guapun sempat sempat gak sadarkan diri sama cewek gua," tulis akun Twitter Monkey D.Marco.

"Gua setengah mati masuk stadion desak desakan karena membludaknya penonton, kita Bobotoh yang brengsek apa penyelenggaraan yang gak becus," lanjutnya.

Kabarnya jatuh dua korban meninggal dunia dibenarkan oleh Eko Maung selaku Pengamat Hukum dan Olahraga.

Baca Juga: 5 Laga Tanpa Gol untuk PSM Makassar, Everton Nascimento Punya Kecepatan Tapi Kurang Penyelesaian

Hal tersebut juga disampaikan melalui akun Twitter pribadinya @Ekomaung.

"Ternyata kabar baik tak bertahan lama, barusan saya menerima telepon. Innalillahi wainnailaihi rojiun, semoga husnul khotimah, menurut kabar, korban berasal dari bogor," tulis Eko Maung.

Menurutnya kabar tersebut didapat dari sumber terpercaya, dan berdasarkan KTP, korban adalah warga Bogor.

"Info 1 korban KTP Bogor saya dapat dari junior saya yang malam tadi sedang bersama kapolresta Bogor, katanya ditelepon langsung dari polda. korban 1 lagi orang cibaduyut," kata Eko Maung.***

Editor: Ardillah Kurais

Tags

Terkini

Terpopuler