Bukan Persija Jakarta, Egy Maulan Vikry Justru Bakal Main di Klub Eropa, Cek Rumor Panas Winger Timnas

17 Juni 2022, 12:30 WIB
Egy Maulana Vikri dikabarkan akan kembali ke Liga Polandia. Persija Jakarta punya saingan baru. /Instagram/@egymaulanavikri

JURNAL PALOPO- Bukan Persija Jakarta, Egy Maulan Vikry Justru Kembali Main di Klub Eropa, Cek Rumor Panas Winger Timnas. 

Santer dikabarkan akan merapat ke Persija Jakarta, Egy Maulana Vikri justru akan kembali ke klub luar negeri. 

Egy Maulana Vikri usai keluar dari FK Senica, kini jadi komoditi panas burda transfer. Termasuk Persija Jakarta, yang umbar ketertarikannya. 

Baca Juga: Sekelas Persebaya Masih Gugup Hadapi Persib? Aji Santoso Tekankan Ini, Robert Alberts Yakin Menang

Isu tersebut semakin kuat, saat Egy Maulana Vikri diketahui mengikuti akun instagram Persija Jakarta. 

Namun, sebelum isu tersebut terjawab pemain Timnas Indonesia satu ini justru dikabarkan akan kembali menerima tawaran klub luar. 

Klub yang dimaksud tidak lain adalah Wisla Krakow.

Klub Polandai yang terdegradasi ke divisi kedua Liga Polandia, usai tempati peringkat ke-17 Ekstraklasa musim lalu.

Baca Juga: Persib Bandung vs Persebaya Surabaya, Victor Igbonefo Tebar Psywar, Hasrat Tiga Poin Melambung Tinggi

Rumor jika Egy Maulana Vikri akan kembali ke klub Eropa, di sampaikan oleh salah satu warganet di akun Twitternya @SlavkoSlawek

Dalam cuitannya, dirinya menuliskan jika Egy saat ini mendekat ke Wisla Krakow. 

"Egy Maulana Vikri mendekat ke Wisla Krakow"

"Mantan pemain Lechia musim lalu bermain di Senica Slovakia,"tulis @SlavkoSlawek.

Baca Juga: Persib Bandung Tatap Duel vs Persebaya, Ciro Alves Latihan Terpisah, Robert Pastikan Tampil Habis-habisan

Wisla Krakow sendiri merupakan salah satu klub besar meski saat ini harus mengalami degradasi. 

Namun, sebelumnya klub satu ini telah 11 kali juara Liga kasta tertinggi Polandia (Ekstraklasa).

Lalu apakah Egy Maulana Vikri yang saat ini berstatus bebas transfer akan menerima tawaran dari Wisla Krakow? 

Sebelumnya pemain berusia 21 tahun ini, masih memiliki kontrak dengan FK Senica hingga Juni 2023.

Baca Juga: Kabar Buruk PSM Makassar Jelang Duel Persik Kediri, Empat Pemain Cedera dan di Momen Krusial

Namun lantaran FK Senica yang dikabarkan bangkrut, sehingga Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman (pinjaman). 

Memilih untuk mengakhiri kontraknya lebih dulu, dan fokus membela Timnas Indonesia pada kualifikasi Piala Asia 2023 yang baru saja berakhir. 

Saat ini Egy Maulana Vikri masih belum menentukan dimana akan melanjutkan kariernya.

Baca Juga: Makan Konate Masih Ingin Bela Persija Jakarta, Begini Pesan Monohok Maestro Asal Mali Buat Jackmania

Witan Sulaeman sendiri akan kembali ke klub lamanya yakni Lechia Gdansk di Liga Polandia.***

Editor: Naswandi

Tags

Terkini

Terpopuler