7 Rekap Transfer Hari Ini! Samsul Arif Merah, Bali United Borong Pemain Persija, PSM Makassar Buru Marko Simic

12 Mei 2022, 06:30 WIB
Rekap transfer panas Liga 1, ada PSM Makasar, Persis Solo hingga Bali United. /Instagram/@persisofficial

JURNAL PALOPO- Rekap Transfer Hari Ini! Samsul Arif Merah, Bali United Borong Pemain Persija, PSM Makassar Buru Marko Simic.

PSM Makasar coba gaet Marko Simic, Bali United satukan para rival dalam balutan seragam merah di lantai transfer.

Lalu ada Persis Solo yang jadi pemenang dalam perburuan transfer Samsul Arif, setelah tarik ulur dengan Persebaya dan Arema FC.

Baca Juga: Usai PHP Persebaya dan Arema FC, Samsul Arif Resmi ke Persis Solo, Ferdinand Sinaga Punya Tandem Sepadan

Simak ulasan rekap transfer Liga 1 hari ini, dari PSM Makassar, Bali United, hingga Persis Solo.

1. Samsul Arif Gabung Persis Solo

Samsul Arif resmi gabung dengan kubu Persis Solo, setelah beberapa pekan terakhir jadi perbincangan hangat.

Sempat menolak perpanjang kontrak di Persebaya, lalu batalkan gabung Arema FC di detik terakhir pengumuman pemain baru.

Akhirnya Samsul Arif pilih gabung dengan Ferdinand Sinaga di Persis Solo.

Baca Juga: Pemain Label Timnas Ikuti Latihan Perdana PSM Makassar, Eks Borneo FC Ikutan Lahap Sajian Pelatih Portugal

2. Ardi Idrus Resmi Gabung Bali United

Bali United akhirnya mendatangkan eks pemain Persib Bandung musim lalu.

Hadirnya Ardi Idrus di skuad Serdadu Tridatu, telah dirilis di laman resmi dan instagram official klub.

"Pengalamannya bersama Persib Bandung diharapkan akan mampu menjadi tambahan amunisi untuk memperkuat jantung pertahanan Serdadu Tridatu,"dikutip Jurnal Palopo di laman resmi klub.

"Hadirnya Ardi Idrus juga sekaligus ajang reuninya dengan Hariono yang sudah lebih dulu berseragam Bali United,"lanjutnya.

Baca Juga: 16 Mei Hari Penting Persib Bandung, PSM Makassar Incar Striker Asal Kroasia, 2 Eks Timnas Dilepas Borneo FC

3. Duo Persija Jakarta Pilih Gabung Klub Juara

Selain Ardi Idrus, Bali United juga sukses datangkan dua pemain berpengalaman dari kubu Persija Jakarta.

Mereka adalah Ramdani Lestaluhu dan juga Novri Setiawan, yang sudah cukup laman berseragam Macan Kemayoran.

"Novri Setiawan yang sudah sangat berpengalaman di kancah sepak bola Indonesia,"kata Yabes Tanuri di laman resmi klub.

"Selain itu, sektor tengah juga kami menghadirkan Ramdani Lestaluhu sebagai salah satu pemain senior berpengalaman di Liga Indonesia,"kuncinya.

Baca Juga: Duet Wiljan Pluim dan Marko Simic di PSM Makassar , WELCOME atau Tikung Lagi! RANS Cilegon jadi Saingan Utama

4. PSM Makassar Siap Gaet Pemilik 98 Gol

PSM Makassar mengincar pemain yang cukup paham dengan pola permainan klub Liga 1.

98 gol telah dicatatkan selama berseragam Persija Jakarta, dan kini Marko Simic resmi putuskan kontrak.

Namun dalam perburuan pemian Kroasia itu, PSM Makassar harus mampu kalahkan RANS Cilegon FC dan juga klub Persis Solo.

"Selain Persis Solo dan RANS FC, wangsitnya PSM Makassar ikut memburu Marko Simic son,"dikutip dari akun instagram @ngapakfootball.

Baca Juga: Resmi! Stefano Lilipaly Gabung Borneo FC, Tiga Pemain Langsung Dilepas, Dua Label Timnas Ikut Kena Getah

5. Todd Rivaldo Ferre Gabung PSS Sleman

PSS Sleman meminang gelandang energik Liga 1, yang musim lalu berseragam Persipura Jayapura.

Todd Rivaldo Ferre hasbiskan 11 laga di Mutiara Hitam, dengan sumbangan satu gol serta jumlah assist yang sama.

"Dari Bumi Cedrawasih untuk Bumi Sembada. Sugeng rawuh, @rivaldoferre46_,"tulis akun @psssleman.

6. Persija Jakarta Datangkan Wanita Cantik

Manajemen Macan Kemayoran resmi menunjuk Emilia E. Achmadi MS., RDN sebagai nutritionist atau ahli nutrisi Persija.

Baca Juga: Sudah Fix! PSM Makassar Kena Tikung Persis Solo, PSIS Semarang Rampungkan Lini Serang, Winger 7 Gol Merapat

Perempuan yang sudah 30 tahun berkecimpung di dunia gizi itu nantinya akan menjadi bagian penting dalam menunjang performa tim.

"Tentu saya berharap bisa menjadi senjata rahasia Persija untuk mengembangkan pemain,"dikutip dari @persija.

"Suatu kebanggaan untuk bisa membantu seorang atlet mencapai titik performa maksimal yang bisa mereka lakukan"

"Terus terang nutrisi adalah senjata rahasia yang kurang diperhatikan di Indonesia. Padahal, nutrisi adalah pondasi untuk kesuksesan seorang atlet,"kunci Emilia.

Baca Juga: PSM Gelar Latihan Perdana, Yang Hadir Belum Tentu Aman, Simic Masih Rumor, Eks Timnas? Appi: Bismillah

7. Wawan Febrianto Gabung PSIS Semarang

"Kembali pulang ke Jawa Tengah untuk lambang kebanggaan Laskar Mahesa Jenar, Wawan Febrianto is BLUE,"dikutip dari Instagram @psisfcofficial.

Meninggalkan Borneo FC, Wawan pilih gabung ke PSIS Semarang dan bakal main bareng Carlos Fortes dan taisei Marukawa.

Itulah rekap sementara bursa transfer Liga 1, nantikan berita transfer pemain lainnya hanya di Jurnal Palopo.***

Editor: Naswandi

Tags

Terkini

Terpopuler