Persija Bidik Bek Asing Rasa Striker, Persib Bandung Datangkan Taisei Marukawa Versi 2

11 Mei 2022, 09:30 WIB
Persija Bidik Bek Asing Rasa Striker, Persib Bandung Datangkan Taisei Marukawa Versi 2 /Instagram @serdadumerahputih_1945

JURNAL PALOPO - Persija Bidik Bek Asing Rasa Striker, Persib Bandung Datangkan Taisei Marukawa Versi 2.

Usai hasil minor yang didapatkan di musim lalu, Persija mulai membenahi timnya.

Sejumlah pemain lama dan asing didepak guna mendatangkan pemain berkualitas.

Baca Juga: Ramalan Kartu Tarot, 11 Mei 2022 untuk Libra hingga Pisces, Manfaatkan Waktu Bersama Keluarga Aquarius

Jawara Menpora 2021 ini memulai perbaikan dari lini pertahanan.

Firza Andika hingga Hansamu Yama didatangkan yang mengakibatkan posisi Otavio Dutra terancam.

Bek naturalisasi ini dikabarkan akan merapat ke Madura United.

Sadar masih minim kualitas di posisi bertahan, Persija dirumorkan akan menggaet bek asal Cek, Ondrej Kudela.

Baca Juga: Lirik Lagu Zinidin Zidan 'Dengarkan Kataku' Sambungan Bahagiamu Bahagiaku

Ondrej jelas bukan pemain kaleng-kaleng. Pemain 35 tahun ini memiliki pengalaman yang luar biasa.

Ondrej Kudela bahkan sempat memperkuat Slavia Praha dalam 138 laga.

Tercatat Ondrej telah memainkan 449 laga selama berkarir.

Tak hanya piawai sebagai bek, eks timnas Ceko ini bahkan mampu mencetak gol.

Baca Juga: SEA Games 2021: Timnas Indonesia Bantai Timor Leste dengan Skor Telak, Witan Sulaiman dan Egy Maulana Bersinar

Selama berkarir, pemain berpostur 182 cm ini mengoleksi 27 gol dan 9 asis.

Sementara itu dari sang rival, Persib Bandung juga dalam waktu dekat akan merampungkan skuatnya.

Pengganti Mohammed Rashid dipastikan adalah pemain berpaspor Jepang.

Lantas siapa sosok tersebut?

Baca Juga: Ini Perbedaan Persipura dan Barito Putera di Bursa Transfer, Posisi Penjaga Gawang Jadi Contoh

Diketahui sosok ini adalah Rei Tachikawa. Pemain 24 tahun ini digadang-gadang akan menjadi Taisei Marukawa versi 2.

Rei saat ini tengah memperkuat tim asal Liga Malta, Sirens FC.

Berposisi sebagai gelandang tengah, Rei merumput dalam 40 laga dan berhasil mencetak 9 gol.

Meski begitu, Rei Tachikawa belum bisa dipastikan akan menjadi bagian dari Persib.

Baca Juga: Ada Apa Tim Pelatih Persib Bandung Lakukan Pertemuan Besar, Robert Alberts: Sepakbola Beda dengan Kantoran

Pasalnya selain Rei, ada 2 kandidat lain yang akan melakukan trial bersama Pangeran Biru.

Keduanya adalah Ryohei Miyazaki dan Kazuki Takahashi.***

Editor: Ardillah Kurais

Tags

Terkini

Terpopuler