Battle Transfer Manchester United vs City Datangkan James Ward Prowse, Kalvin Phillips Tolak Setan Merah

1 Mei 2022, 14:14 WIB
James Ward-Prowse saat menjadi pencetak satu-satunya gol Southampton. /Instagram @southamptonfc

JURNAL PALOPO - Battle Transfer Manchester United vs City Datangkan James Ward Prowse, Kalvin Phillips Tolak Setan Merah.

Gelandang tengah Southampton, James Ward Prowse menjadi target perburuan dua raksasa Premier League Manchester United dan Manchester City.

James Ward Prowse masuk dalam daftar belanja musim panas Manchester United saat rencana perombakan besar-besaran akhir musim.

Baca Juga: 16 Pemain Jadi Korban Tangan Besi Pelatih PSS Sleman, Next Aaron Evans dan Eks Persib? Marc Klok Buka Suara

Tapi jalan United mendatangkan James Ward Prowse tidak mulus karena mereka akan berkompetisi langsung dengan rival lokal, Manchester City.

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola menggambarkan James Ward Prowse sebagai spesialis bola mati terbaik di dunia sepakbola awal musim ini.

Sejak itu playmaker Southampton yang kontraknya habis pada Juni 2026, terus tampil mengesankan dengan penampilan box-to-box yang konsisten hampir setiap minggu.

Dua gol luar biasa James akhir pekan lalu saat imbang 2-2 melawan Brighton membuat total golnya menjadi sembilan, termasuk empat tendangan bebas.

Baca Juga: 4 Pesepakbola Asing Liga 1 yang Bakal Jalani Idul Fitri, Ada Tiga Mantan Pemain Persib Bandung

James saat ini berada di urutan kedua setelah David Beckham di tabel skor tendangan bebas sepanjang masa Liga Premier.

Ten Hag, yang akan mengambil peran sebagai pelatih MU pada akhir musim, telah mengidentifikasi James sebagai target karena ia bertujuan memperkuat ruang mesin Setan Merah menurut The Sun.

Transfer James bisa menelan biaya £60-£75 juta atau sekitar Rp1-1,36 triliun jika Southampton merasa harus menjual.

Kapten Saints berusia 27 tahun itu diyakini menghasilkan £100.000, sekitar RP1,8 miliar seminggu, angka yang cukup besar namun tidak jadi masalah bagi City atau MU.

Baca Juga: Amarah Masih Membara pada Persija, Marco Simic: Waktu Akan Muncul Selamat Tinggal Cintaku

Belum jelas berapa banyak yang akan diberikan kepada Ten Hag utuk mencari pemain, tetapi dia kemungkinan akan memprioritaskan lini tengah, yang telah menjadi posisi bermasalah di Old Trafford selama beberapa tahun.

The Sun melaporkan Ten Hag percaya Ward Prowse bisa bermain sebagai gelandang bertahan.

Selain permainan yang apik disetiap pertandingan, catatan kebugaran James Ward Prowse adalah aset penting lainnya.

Dia jarang cedera atau melewatkan pertandingan, yang membuatnya semakin menarik bagi para klub besar Liga Premier.

Baca Juga: Tidak Ada Kejelasan di Manchester United, Real Madrid Buka Pintu Untuk Ronaldo

Arsenal, Tottenham dan hingga klub sultan baru, Newcastle semuanya mengikuti perkembangan dengan cermat, sementara Aston Villa gagal mendatangkan James dengan harga £25 juta, sekitar Rp456 miliar musim panas lalu.

MU juga telah dikaitkan dengan Kalvin Phillips, gelandang Leed United, tetapi Sportsmail mengungkapkan pada hari Jumat bahwa ia menolak pindah ke Old Trafford karena MU dianggap rival bebuyutan Leeds.

Label harga £150 juta juga dianggap sebagai batu sandungan yang signifikan untuk menolak United.***

 

 

Editor: Gunawan Bahruddin

Sumber: Daily Mail Daily Star

Tags

Terkini

Terpopuler