Rumor Transfer: PSS Incar Penghangat Bangku Cadangan Persebaya, Irfan Jaya Semakin Dekat ke Bali United

28 Desember 2021, 12:14 WIB
Irfan Jaya Kian dekat berseragam Bali United /Kolase/

JURNAL PALOPO- Kepindahan Irfan Jaya sepertinya akan semakin mulus ke Bali United.

PSS Sleman dikabarkan tengah mengincar winger Persebaya Surabaya untuk menggantikan posisi Irfan.

Irfan Jaya saat ini tengah membela timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2020.

Baca Juga: Misi Balas Dendam Persita Tangerang Sulit Terwujud, Persib Bandung Dihuni Pemain Kelas Wahid

Dikabarkan, Bali United akan sigap menyelesaikan kontrak pemain 25 tahun tersebut usai Piala AFF 2020 berakhir.

Tampil impresif di timnas Indonesia, jelas membuat nama Irfan Jaya melambung. 

Pemain asal Bantaeng, Sulawesi Selatan tersebut bahkan santer terdengar akan digaet Persib Bandung.

Namun, pelatih Robert Alberts dipastikan akan menjadi batu sandungan merapatnya Irfan ke kubu Pangeran Biru.

Baca Juga: Robert Rene Alberts Tolak Uji Coba Persib Bandung, Bruno Cantanhede Gabung 30 Desember

Hal ini tidak terlepas ketika Irfan masih berada di PSM Makassar. 

Pemain bertubuh 162 cm tersebut tak bisa menembus skuat utama. Jelas postur tubuh jadi alasan Robert Alberts.

Kendati demikian, beberapa tahun setelah kejadian tersebut, Irfan Jaya tampil ganas bersama Persebaya Surabaya dan PSS Sleman.

Ditinggal Irfan Jaya, PSS Sleman tak tinggal diam. Pemain bernomor punggung 8 Persebaya Surabaya didapuk jadi pengganti.

Baca Juga: Bursa Transfer: RESMI! Gelandang Usia Senja Diangkut Persija Jakarta, Nuriddin Davronov Berseragam Persita

Oktafianus Fernando, penghangat bangku cadangan Persebaya Surabaya diharapkan jadi opsi terbaik.

Layaknya Irfan, tipe permainan Fernando juga mengandalkan kecepatan dengan postur yang tak jauh berbeda dari Irja, 168 cm.

Kurangnya menit bermain hingga kalah bersaing di skuat utama jelas menjadi alasan Oktafianus Fernando akan menerima pinangan PSS Sleman.

Di musim 2020/2021, Oktafianus hanya bermain sebanyak 2 laga tanpa mencetak satu gol dan asis.

Baca Juga: Robert Rene Alberts Matangkan Ketajaman Lini Depan Persib Bandung, Irfan Jaya Menghitung Hari

Sementara di musim sebelumnya, Oktafianus bermain di 20 pertandingan bersama skuat Bajul Ijo dengan 3 gol dan 5 asis.***

Editor: Naswandi

Tags

Terkini

Terpopuler